Sunday, December 19, 2010

Memproduksi French Fries dan Kue Mangkok Ubi Jalar

,
Fresch Fries Ubi Jalar dibuat dari kentang. Produk ini berupa kentang goreng setengah matang yang dibekukan. Pengolahan Fresch fries tidak sampai garing, sudah mengalami pemasakan pendahuluan, penyiapannya untuk konsumsi lebih cepat dan mudah. Kentang goreng beku ini dapat digunakan sewaktu waktu sebagai lauk atau camilan setelah dimasak ulang lagi.

Hotel, rumah makan, dan institusi lainnya lebih menginginkan produk olahan setengah jadi. Penggunaan produk setengah jadi dapat menghemat tenaga kerja, waktu untuk memproses, pengupasan, dan pemotongan bahan. Di samping itu mutu produk beku ini lebih seragam.

Untuk konsumen rumah tangga produk ini lebih menguntungkan karena penyiapannya lebih sederhana, yaitu cukup dengan thawing (dibiarkan dalam suhu kamar sesaat, sebelum digunakan) dan pemanggangan tanpa penggorengan di dalam minyak panas yang kurang praktis.

Ubi jalar dapat diolah menjadi fresch fries berbahan pilihan selain kentang goreng. Hasil bisa menyamai Fresch Fries berbahan kentang, demikian pula tingkat kepraktisannya.

Bahan yang diperlukan dalam memproduksi Fresch Fries dari ubi jalar dipilih ubi jalar dengan varitas Borobudur dan digunakan larutan Natrium bisulfit atau meta bisulfit. Natrium metabisulfit untuk mencegah reaksi browning dan mencegah pertumbuhan ragi atau bakteri. Bahan ini akan berreaksi dengan gugus karbonil dari zat tepung yang terkandung dalam ubi jalar sehingga tidak bisa digunakan sebagai sumber energi sebagai pertumbuhan mikroorganisme perusak. Selain itu, natrium bisulfit juga dapat menghambat kerja enzim yang diperlukan untuk metabolisme sel bakteri.

Larutan Natrium Pirofosfat dan kalsium khlorida 1 %. Natrium pirofosfat dan natrium khlorida berfungsi untuk mempertahankan warna putih asli dari daging umbi ubi jalar. Bahan-bahan didapat di toko yang menjual perlengkapan dan bahan pembuatan kue.

Peralatan Pembuatan French Pries Ubi Jalar
a. Pisau; b. Telenan; c. Ember; d. Panci; e. Lemari Beku (Freezer); f. Wajan Penggoreng; g. Pengaduk; h. Kompor; i. Waskom; j. Oven; k. Timbangan

Bahan Pembuatan French Pries Ubi Jalar
a. Ubi Kayu varitas Borodur; b. Natrium Meta bisulfit; c. Natrium pirofosfat; d. Air bersih; e. Minyak Goreng

ARTIKEL EKONOMI

THL TBPP KERINCI

Visit Kerinci

 

BP3K KECAMATAN DEPATI VII Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates